Sabtu, 19 November 2016

BUBUR CANDIL


Bahan bubur candil
125 gram tepung ketan
1/2 sdt air kapur sirih
1/4 sdt garam
125 ml air untuk uleni adonan
150 gram gula merah, sisir halus
250 ml santan kental
25 gram gula pasir
1 lembar daun pandan, ikat simpul
250 ml air untuk merebus gula
2 sdm tepung ketan encerkan dengan 250ml air (1 gelas)


Bahan bubur sumsum
100 gr tepung beras
1 bungkus santan cair instant/bisa pakai air saja 750 ml
3 lembar daun pandan
Gula dan garam secukupnya

Bahan kuah :
75 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa parut
1/4 sdt garam
1 lembar daun pandan, simpulkan
Cara membuat:
1.     Campurkan tepung ketan dan air (boleh pakai air hangat). Uleni sampai bisa di bentuk bulat. Jangan lupa beri sedikit gula dan garam.
2.    Masak gula merah yang sudah disisir halus bersama air dan daun pandan hingga mendidih. Kemudian Masukkan santan.
3.    Masukkan tepung ketan yang sudah dibulatin sedikit demi sedikit. Ke dalam larutan gula merah dan santan, Masak hingga matang.
4.    Jika kuahnya masih belum mengental, tambahkan larutan tepung ketan. Aduk hingga mengental.
5.    Untuk membuat bubur sum-sum, larutkan tepung beras dalam santan atau air, masak dan aduk hingga mengetal.
6.    Untuk kuah santannya, Rebus santan, garam, daun pandan sampai mendidih. Aduk -aduk jangan sampai pecah. Angkat.

7.    Tuang bubur candil ke mangkuk saji, tambahkan bubur sum-sum siram dengan santan. Sajikan, dan siap dinikmati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar